Pantai Cantik Di Malang Selatan Lengkap Harga Tiket Masuk

 Jika bicara tentang Wisata Pantai Cantik Di Malang Selatan rekomended untuk dikunjungi ketika berkunjung ke Malang pastinya bakal bingung jika belum mengetahui informasi pantai mana saja yang cocok dan sesuai dengan keinginan kita, mau pantai yang bisa untuk berenang anak atau pantai yang bisa untuk refreshing sekaligus memancing.

Mengingat dikawasan Selatan dari Kota Malang sendiri terdapat banyak sekali pantai dan setiap pantai tersebut memiliki daya tarik sendiri-sendiri, tetapi jangan kawatir karena kami disini akan mengulas beberapa pantai yang rekomended untuk wisata dan beberapa spot memancing dibeberapa pantai tersebut.

Pantai Cantik Di Malang Selatan Yang Rekomended Untuk Dikunjungi

pantai cantik di malang


1. Pantai Balekambang
Alamat : Jl. Balekambang, Dusun Sumber Jambe, Desa Srigonco, Kec. Bantur, Kab. Malang
Tiket Masuk : Rp. 10.000

Ini seperti menjadi magnet paling tinggi mengingat pantai ini seperti menjadi pendahulu dari banyak pantai disekitar kawasan JLS ( Jalur Lintas Selatan ), memiliki daya tarik layaknya seperti di Tanah Lot Pulau Dewata Bali yaitu terdapat pulau kecil yang terlihat seperti mengapung ketika kondisi ombak sedang pasang.

Pulau kecil ini yaitu pulau Ismoyo juga terdapat pura kecil yaitu Pura Amarta yang akan dijadikan lokasi beribadah Umat Hindu setiap 1 tahun sekali dan pada hari tersebut bakal akan banyak dikunjungi banyak orang dan menjadi salah satu daya tarik tersendiri selain dari pemandangan pantainya yang cantik.

Untuk akses jalannya sendiri terbilang cukup bagus dan untuk jaraknya dari pusat Kota Malang berkisar 60 kilometer dengan waktu tempuh kurang lebih 2,5 jam perjalanan menggunakan kendaraan pribadi. Dan waktu yang tepat untuk menuju ke Pantai Balekambang Malang adalah pagi hari supaya sesampainya di Balekambang cuaca masih belum begitu terik dan kondisi jalan akan lebih lancar.

2. Pantai Ngudel
Alamat : Desa Sindurejo, Kec. Gedangan, Kab. Malang
Tiket Masuk : Rp. 10.000

Kalau denger namanya saja bisa saja membayangkan bentuk dari Pusar ( "udel" istilah jawa ), memang benar. Hampir sama seperti pantai sebelumnya yaitu Pantai Balekambang, dipantainya terdapat 1 pulau yang kalau diamati dengan cermat bentuknya menyerupai pusar. Meski penamaan tersebut belum tentu dari bentuk dari pulau tersebut.

Lokasi parkir kendaraan yang ternanungi oleh tanaman cemara laut yang dulunya sengaja ditanam berjajar dan tertata rapi yang semakin menambah kenyamanan ketika bersantai diareal bibir pantainya. Untuk jarak dan lokasinya bisa dibilang sangat dekat dari Pantai Balekambang hanya dengan waktu tempuh hanya beberapa menit saja menggunakan kendaraan.

Pada sisi timur dari Pantai Ngudel Malang ini terdapat genangan air laut yang terjebak dan menjadi seperti danau kecil, di tempat inilah beberapa orang terlihat aktivitas memancing ikan. Bagi yang hobi memancing bisa mencobanya meski terlihat hanya terdapat ikan ukuran kecil, akan tetapi bisa menjadi hal mengasikkan bagi pemancing sembari menunggu rombongan yang mungkin lagi asik bermain ombak dari pantai Ngudel Malang ini.

3. Pantai Teluk Asmara
Alamat : Desa Tambakrejo, Sitiarjo, Kecamatan Sumbermanjing, Kabupaten Malang
Tiket Masuk : Rp. 10.000

Perlu di ingat bahwa jika untuk sampai ke bibir pantai Teluk Asmara harus berjalan kaki naik dan juga turun, meski jalan dari parkir kendaraan sudah dipasang paving blok. Akan tetapi bagi pengunjung yang berusia lanjut atau ada permasalahan tentang kaki. Kami sarankan untuk tidak mengunjungi pantai ini, karena akan cukup menguras tenaga untuk sampai ke bibir pantainya. Tetapi bagi anak muda yang doyan mencari spot cantik bakal asik mengunjungi pantai Teluk Asmara Malang ini.

Bisa dibilang hampir menyerupai atau Pantai Mirip Raja Ampat dengan pemandangan gugusan pulau-pulau kecil dipesisir pantainya, beberapa lokasi memang banyak digunakan untuk berenang baik untuk dewasa maupun anak kecil karena sedikit terhalang oleh beberapa gugusan pulau tersebut. Asalkan masih dalam jarak yang disarankan yaitu tak terlalu jauh dari bibir pantainya, mengingat masih masuk dalam kawasan Pantai Selatan yang terkenal dengan ombak besarnya.

Pengunjung bisa bersantai dipinggir pantai menggunakan tikar sewaan atau bisa membawanya sendiri dari rumah, tak hanya tikar sewaan saja yang bisa Anda sewa tenda untuk bisa lebih nyaman ketika salah satu dari rombongan ingin beristirahat dalam tenda. Tak usah kawatir untuk masalah waktunya, karena Jam Buka Tempat Wisata di Batu Malang ini buka hingga 24 jam nonstop. Jadi bakal bisa suantai banget dah camping disini, dan dengan biaya masuk hanya Rp. 10.000 saja dan untuk sewa tikar 12 ribuan dan tenda berkisar antara 25 ribuan saja bakal menjadi salah satu tempat camping favorit di Malang

4. Pantai Goa Cina
Alamat : Dusun Tumpak Awu, Desa Sitiarjo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang.
Tiket Masuk : Rp. 10.000

Memiliki sejarah tentang cerita masa lalunya hingga dijuliki nama Goa Cina yaitu diawali dari seseorang keturunan tionghoa yang dahulu melakukan semedi atau bertapa pada sebuah lokasi di kawasan pantai yang dahulu bernama Pantai Rowo Indah pada sebuah Gua kecil yang berada dekat dari bibir pantainya, kemudian menurut cerita seseorang tersebut meninggal dan dari kejadian inilah banyak mengenalnya dengan Pantai Goa Cina hingga sampai saat ini.

Untuk akses dari JLS hingga ke bibir pantainya memang bisa dibilang tidak bagus yaitu masih berupa jalan berbatu kapur yang licin ketika menggunakan sepeda motor jika jalan sedang dalam kondisi basah setelah hujan, jadi pastikan lebih berhati-hati dan janganlah memacu motor ketika berada dikawasan jalan tersebut.

Untuk parkir roda 2 sudah disediakan disebelah pos tiket masuknya dan untuk roda 2 bisa memarkir kendaraanya dikawasan yang lebih dekat dengan bibir pantai Goa Cina ini. Biasanya jika datang lebih pagi bisa memilih lokasi parkir yang lebih teduh dibawah pepohonan besar, mengingat lokasi parkirnya tak kesemuanya bisa dibawah pepohonan rindang jika dalam kondisi tingkat kunjungan wisatawan tinggi yaitu biasanya pada momen libur panjang atau libur sekolah.

Kawasan berpasir yang cukup luas akan lebih asik jika mengajak anak bermain pasir dipinggiran bibir pantai meski untuk bermain air pantai kurang direkomendasikan mengingat ombak terlihat besar karena tak terhalang oleh karang seperti di beberapa lokasi di Pantai Teluk Asmara.

5. Pantai Bajul Mati
Alamat : Desa Bajulmati, Kelurahan Gajah Rejo, Kecamatan Gedangan, Kabupaten Malang
Tiket Masuk : Rp. 10.000

Masih berada disekitaran jalur JLS, ini adalah pantai yang juga banyak dikunjungi masyarakat baik lokal malang maupun luar Kota Malang. Akan tetapi jika dibandingkan dengan beberapa pantai sebelumnya memang tingkat kunjungannya memang lebih sedikit, hal tersebut bukan karena pantainya tak menarik atau kurang bagus. Menurut kami mungkin dikarenakan namanya kalah populer dari beberapa pantai sebelumnya meski menurut kami pantainya tak kalah bagus dari pantai-pantai lainnya.

Akan tetapi jika Anda sangat suka dengan suasana pantai yang lebih sepi pengunjungnya, memilih ke pantai Bajul Mati Malang bisa menjadi pilihan pas liburan bersama keluarga atau orang terkasih Anda. Disekitaran bibir pantainya yang banyak ditumbuhi pohon jadi bakal akan tetap nyaman dan adem berada dibawah pepohonan yang sengaja ditanam berjajar untuk kenyamanan para pengunjung.

Sejarah dari penamaan pantai Bajul Mati Malang ini konon pada saat awal ditemukannya terdapat seekor hewan buas yaitu Buaya yang sudah dalam keadaan tak bernyawa alias sudah mati, hal lain yang juga menginspirasi dari penamaan dari Bajul Mati sendiri menurut kami yaitu karang memanjang yang terdapat pada pantai tersebut jika diperhatikan memang hampir mirip sekali dengan bentuk dari seekor buaya. Apalagi jika diperhatikan pada malam hari pada kondisi sedang pasang memang mirip sekali dengan seekor buaya yang sedang berendam menunggu mangsa datang.

6. Pantai Tiga Warna
Alamat : Desa Tambakrejo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang
Tiket Masuk : Rp. 10.000

Mendengar dari namanya saja tak sedikit orang yang bakal penasaran akan seluk beluk salah satu pantai rekomended di Malang selatan ini, kira-kira apa yang melatarbelakangi dari penamaan dari Pantai 3 Warna Malang itu sendiri. Sedikit berbeda jika dibandingkan dengan pantai-pantai sebelumnya karena untuk bisa sampai di Pantai Tiga Warna sendiri sobat diharuskan berjalan dahulu dengan jarak kurang lebih 2 kilometer melewati jalan setapak dengan pemandangan yang cukup memanjakan mata.

Jalanan melewati kawasan Pantai Gatra dan Clungup bakal bisa menjadi salah satu spot foto maupun video di channel Anda yang bisa sobat jadikan panduan wisatawan lain jika menginginkan berkunjung ke Pantai 3 Warna. Ada beberapa aturan yang memang harus dipatuhi pengunjung jika berada di pantai ini yaitu tak diperbolehkan membuang sampah sembarang dan diharuskan untuk membawa sampah dari sisa dari makanan atau minuman yang kita bawa sebelumnya.

Masuk dalam kawasan konservasi hutan mangrove yang sengaja kawasan ini dijaga keasriannya dan kebersihannya supaya tetap asri juga bersih dari sampah, berpasir putih dengan warna air pantainya yang terlihat berwarna hijau dan biru yang menurut kami hal inilah yang melatarbelakangi dari penamaan dari Pantai 3 Warna itu sendiri. Jadi jika sobat penasaran akan kebersihan kawasan pantai dan mangrove sekitaran pantai dan senang berjalan kaki bisa mencoba berkunjung ke 3 Warna Malang Selatan ini.

7. Pantai Ngliyep
Alamat :
Tiket Masuk :

Pantai Cantik Malang berikutnya yang patut Anda kunjungi ialah Ngliyep, nama Ngliyep sendiri memang sudah tak asing lagi bagi warga malang seperti halnya Balekambang. Karena sudah menjadi pendahulu tujuan wisata pantai di malang yang sudah lama dikunjungi wisatawan,