Stasiun Malang Kota Baru

Menjadi stasiun terbesar di malang yaitu Stasiun Malang Kota Baru atau biasa disebut Stasiun Malang sebenarnya cukup dekat lokasinya dengan 2 stasiun di Kota Malang yaitu Stasiun Kotalama dan Stasiun Blimbing, sejak adanya pembangunan dan sekarang mempunyai 2 pintu yaitu Pintu Timur atau pintu baru dan Pintu Barat untuk pintu yang Lama. Ketahui tentang Jadwal, Jam Buka Loket, Alamat Lokasi, Fasilitas serta kemudahan stasiun malang kota baru malang ini.

Stasiun Malang Kota Baru yang masuk kategori kelas besar yaitu Tipe A yang memiliki 9 jalur dengan 3 jalur lurus, Stasiun Malang Kota Baru dibangun tahun 1870 yang pada masa tersebut bertujuan untuk kemudahan pengangkutan hasil bumi dan perkebunan untuk dikirim ke beberapa kawasan termasuk Surabaya yaitu Pelabuhan Tanjung Perak.

Bentuk dari pertama bangunan Stasiun Malang ini bergaya Neoklasik dan Indische Empire dan beberapa tahun kemudian adanya renovasi yaitu tepatnya di tahun 1941 termasuk perbesaran supaya mempermudah pembangunan fasilitas yang kemudian bangunan tersebut dinamai Stasiun Malang Kotabaru hingga saat ini.

Lokasi Alamat, Jadwal, Jam Buka dan Fasilitas Stasiun Malang Kota Baru

stasiun malang kota baru
Stasiun Malang Pintu Timur ( Baru )
Stasiun yang terbilang masih anget-angetnya baru selesai tahap pembangunan di tanggal 10 Mei 2021 ini, dan sekarang mempunyai tampilan yang lebih mewah dengan fasilitas yang lebih dan kapasitasnya juga lebih memadai baik mulai ruang tunggu hingga tempat parkir kendaraan.

Mempunyai dua Gate bagi para pengguna kereta api, yaitu Stasiun Malang East Gate ( Pintu Baru ) dan West Gate ( Pintu Lama ), untuk kereta Jarak jauh Anda bisa menggunakan Pintu Timur dan untuk kereta jarak dekat bisa masuk dari Pintu Barat (Lama).

stasiun malang kota baru
Stasiun Malang Pintu Barat ( Lama )
Alamat : Jl. Trunojoyo No.10, Kiduldalem, Kec. Klojen, Kota Malang, Jawa Timur 65111
Jam Buka Tutup :
Fasilitas : Parkir, Akses difabel, Area komersial, Layanan pelanggan, Sepeda, Ruang VIP, Area merokok, Toilet, Boarding pass, Galeri, ATM, Musala, Pos kesehatan, Ruang ibu menyusui


Jadwal Kereta Api Stasiun Malang Kota Baru (keberangkatan)
Kereta Api Tujuan Kelas Berangkat
Penataran 450 Surabaya Kota (SB) Eko 06:23
Penataran 447 Blitar (BL) Eko 07:30
Malioboro Ekspres 171 Yogyakarta Tugu (YK) Eko,Eks 08:20
Matarmaja 291 Jakarta Pasar Senen (PSE), Semarang Tawang (SMT) Eko 09:00
Penataran 449 Blitar (BL) Eko 10:35
Songgoriti 284 Surabaya Gubeng (SGU) Eko 11:10
Jayabaya Surabaya Pasarturi (SBI), Jakarta Pasar Senen (PSE) Eko, Eks 11:55
Penataran 452 Surabaya Kota (SB) Eko 12:50
Gajayana 75 Jakarta Gambir (GMR) Eks, Lux 13:25
Bima 74/71 Surabaya Gubeng (SGU), Jakarta Gambir (GMR) Eks 14:25
Penataran 451 Blitar (BL) Eko 14:51
Tawang Alun 336,333 Bangil (BG), Banyuwangi Ketapang (KTG) Eko 16:10
Malabar 107 Jakarta Pasar Senen (PSE), Bandung Hall (BD) Eko, Bis, Eks 16:00
Mutiara Selatan Surabaya Gubeng (SGU), Jakarta Gambir (GMR), Bandung Hall (BD) Eko, Eks 17:00
Penataran 454 Surabaya Gubeng (SGU) Eko 17:33
Majapahit 251 Jakarta Pasar Senen (PSE), Semarang Tawang (SMT) Eko 19:00
Malioboro Ekspres 173 Yogyakarta Tugu (YK) Eko, Eks 20:05
Penataran 456 Surabaya Kota (SB) Eko 20:22
Penataran 453 Blitar (BL) Eko 21:06

Stasiun Terbesar Di Malang

Mengingat perkembangan jumlah penumpang yang lebih banyak peminatnya, penambahan fasilitas juga pembangunan beberapa bangunan yang membuat stasiun malang ini semakin banyak dikunjungi.

Menjadi Stasiun terbesar di Malang memang beberapa kemudahan dibandingkan dengan stasiun lainnya yang juga berada di Malang, kemudahan mencari layanan jasa transportasi, tempat Wisata Dekat Stasiun Malang yang bisa dijangkau hanya dengan berjalan kaki saja, pilihan kuliner disekitaran stasiun malang yang lebih banyak dan lokasinya sendiri yang lebih strategis berada dipusat Kota Malang.

Stasiun Malang sendiri sudah mengalami beberapa perubahan juga renovasi di beberapa lokasi hingga yang terbaru yaitu sekarang membangun akses pintu masuk bagi pengunjung dari sisi Timur ( Baru ) yang sebelumnya hanya bisa di akses dari arah Barat ( Lama ) saja, meski untuk sebelah barat hingga saat ini masih tetap digunakan seperti sediakala.